Jumat, 14 November 2014

Pengaruh Telematika Terhadap Perkembangan E-Commerce dan Analisa Sistem Website Printingkaos.com


Abstrak

          Pokok pembahasan pada paper ini adalah menganalisa sistem website yang sudah ada yaitu website printingkaos.com, kebutuhan utama akan sandang dan selera masyarakat yang berbeda, membuat printingkaos menjalankan bisnisnya dengan menyediakan kaos dan jaket dengan berbagai macam jenis dan ukuran disertai desain yang diinginkan oleh customer yang tinggal mengupload di website tersebut. Disetiap website pasti ada kekurangan dan kelebihan terlebih printingkaos.com yang merupakan website e-commerce yang seharusnya memudahkan user untuk memesan dan membeli barang-barang di website tersebut. Pada proses penganalisanya dibutuhkan koneksi internet dan laptop atau komputer untuk menuju website tersebut.
            Setelah dianalisa masih banyak kekurangan pada website prinitngkaos.com seperti interface dan alur pemesanan, maka dibuatlah analisa website terbarunya dengan user friendly dan estetik.

BAB 1
Pendahuluan
1.1  Latar Belakang
            Dengan perkembangan teknologi informasi saat ini, telah menciptakan banyak peluang bisnis baru yang transaksi-transaksi bisnis makin banyak dilakukan secara elektronika. Perkembangan internet yang cepat dan memberi pengaruh yang signifikan dalam segala aspek kehidupan, seperti jual-beli. Penggunaan internet tidak hanya terbatas pada pemanfaatan informasi yang dapat diakses melalui media internet, melainkan juga dapat digunakan sebagai sarana untuk melakukan transaksi perdagangan yang dikenal dengan istilah Eletronic Commerce atau E-Commerce.
            Berinteraksi, berkomunikasi bahkan melakukan perdagangan dengan orang dari seluruh dunia dengan cepat dan mudah. Beberapa tahun terakhir ini dengan begitu merebaknya media internet menyebabkan banyak perusahaan yang mulai mencoba menawarkan berbagai macam produknya menggunakan media ini. Dan salah satu manfaat dari keberadaan internet adalah sebagai media promosi suatu produk yang dionlinekan melalui internet yang dapat membawa keuntungan besar bagi pengusaha karena produknya di kenal di seluruh dunia.

1.2 Ruang Lingkup
            Keberadaan E-Commerce merupakan alternatif bisnis yang cukup menjanjikan untuk diterapkan pada saat ini, karena E-Commerce memberikan banyak kemudahan bagi kedua belah pihak, baik dari pihak penjual (merchant) maupun dari pihak pembeli (buyer) di dalam melakukan transaksi perdagangan. Dengan E-Commerce setiap transaksi tidak memerlukan pertemuan dalam tahap negoisasi. Oleh karena itu jaringan internet ini dapat menembus batas geografis dan teritorial.

1.3 Batasan Masalah
            Analisa website printingkaos.com diperuntukan untuk pihak printingkaos.com untuk lebih memudahkan user atau customer dalam mengakses website serta penambahan fasilitas-fasilitas pada website dan tampilan website yang lebih menarik untuk pengguna.


1.4 Tujuan Penulisan
            Perbaikan sistem website agar tidak terjadi miss communication kepada pengguna website tersebut terutama yang untuk baru berkunjung ke website tersebut karena minimnya fasilitas yang ada pada website tersebut seperti tidak ada tata cara pemesanan serta memberikan user untuk mengakses dan memesan barang pada website dengan mudah, cepat dan aman.

1.5 Kekurangan
            Website Printingkaos.com adalah website sistem tentang cara pemesanan kaos secara custom yang bertujuan untuk memilih sendiri gambar, jenis dan warna kaos yang ingin dipesan. Sistem ini berbeda dengan sistem lainnya, jika website sistem lain menjual kaos yang sudah di sediakan sehingga harus memesan dan membeli hanya pada koleksi kaos-kaos tersebut, akan tetapi sistem ini memudahkan pengguna membuat kaos yang diinginkan.
Di sisi lain, website sistem printingkaos.com ini juga memiliki beberapa permasalahan yang di nilai kurang menarik bagi pengunjungnya. Permasalahan tersebut antara lain,
1.      ketika masuk member atau login, tidak adanya pemberitahuan apakah sudah berhasil login atau belum, melainkan harus membuka tab ‘order’ terlebih dahulu untuk memastikan berhasil login atau tidak.
2.      Pada saat salah memasukkan username atau password, tidak menampilkan kegagalan login sehingga tidak diketahui apakah salah login atau tidak.

BAB 2
Landasan Teori

2.1 Penelitian terkait
            Setelah diteliti, pada website ini terdapat beberapa kekurangan yang membuat pengguna kebingungan. Dari sini, kami akan mengusulkan pembaharuan dari kekurangan website sistem tersebut, yang meliputi:
1.      ketika login member seharusnya ada pemberitahuan yang menyatakan bahwa sudah berhasil login atau tidak. Contohnya : “Selamat Datang”, “Hello Budi”. Dengan begitu pengguna bisa mengetahui dengan jelas apakah sudah berhasil login atau tidak.
       2. Ketika salah memasukkan username atau password seharusnya sistem memberitahukan bahwa pengguna salah memasukan username atau passwordnya. Contohnya: “Maaf username atau password yang anda masukan salah !” atau “wrong username or password”. Dengan begitu pengguna bisa mengetahui adanya kesalahan antara username atau password yang di masukannya.

2.2 Definisi Telematika
            Telematika adalah singkatan dari Telekomunikasi dan Informatika. Istilah telematika sering dipakai untuk berbagai macam bidang, sebagai contoh adalah:
a. Intergrasi antara sistem telekomunikasi dan informatika yang dinkenal sebagai Teknologi Komunikasi dan Informatika atau ICT (Information and Communications Technology). Secara lebih spesifik, ICT merupakan ilmu yang berkaitan dengan pengiriman, penerimaan dan penyimpanan informasi dengan menggunakan peralatan telekomunikasi.
b. Secara umum, istilah telematika dipakai juga untuk teknologi Sistem Navigasi/Penempatan Global atau GPS (Global Positioning System) sebagai bagian integral dari komputer dan teknologi komunikasi berpindah (mobile communication technology). Secara lebih spesifik, istilah telematika dipakai untuk bidang kendaraan dan lalu lintas (road vehicles dan vehicle telematics).
Jadi telematika itu sendiri dapat diartikan sebagai sistem jaringan komunikasi jarak jauh dengan teknologi informasi yang lebih mengacu kepada industri yang berhubungan dengan penggunaan komputer dalam sistem telekomunikasi. Salah satu contoh telematika yaitu internet.

2.3 Pengertian E-Commerce
            E-Commerce adalah dimana dalam satu website yang menyediakan atau dapat melakukan transaksi secara online atau juga bisa merupakan suatu cara berbelanja atau berdagang secara online atau direct selling yang memanfaatkan fasilitas internet dimana terdapat website yang dapat menyediakan layanan “get and delive”.
E-Commerce akan merubah semua kegiatan marketing dan juga sekaligus memangkas biaya-biaya operasional untuk kegiatan trading (perdagangan). Cara pembayaran pada E-Commerce adalah transfer antar bank melalui teller/atm/mobile banking/internet banking ataupun secara digital melalui account PayPal atau credit card.
            Dalam prakteknya, berbelanja di web memerlukan koneksi ke internet dan browser yang mendukung transaksi elektronik yang aman, seperti Microsoft Internet Explorer dan Netscape Navigator, bekerja sama dengan perusahaan kartu kredit (Visa dan MasterCard) dan perusahaan-perusahaan internet security (seperti VeriSign), telah membuat standar enkripsi khusus yang menyediakan jaminan keamananan 100% kepada pengguna credit cardnya yang menggunakan E-Commerce.

2.3.1 Istilah-istilah dalam E-Commerce
a. Digital atau electronic cash
Metoda yang memungkinkan seseorang untuk membeli barang atau jasa dengan cara mengirimkan nomor dari satu computer ke komputer yang lain.
b. Electronic checks
Pada saat ini sedang di ujicoba oleh CyberCash, sistem check electronic seperti PayNow akan mengambil uang dari account check di bank.
c. Micropayment
Transaksi dalam jumlah kecil antara beberapa ratus rupiah hingga puluhan ribu rupiah, misalnya untuk mengambil/mengakses grafik, game maupun informasi.

2.3.2 Contoh E-Commerce
a. Pembelian pakaian melalui online               c. Pembelian buku melalui online
b. Pembelian elektronik melalui online
BAB 3
Usulan dan Perencanaan
3.1 Metodologi
            Langkah-langkah dalam pemesanan di website printing kaos adalah login menggunakan username dan password lalu mengupload gambar yang diinginkan untuk menjadi desain kaos setelah upload maka akan diarahkan untuk memilih jenis kaos yang diinginkan, warna serta pilihan mau menggunakan tinta putih atau penambahan lengan panjang.
Setelah itu maka akan ditampilkan data order beserta total pembayaran dan proses pembuatannya 3-5 hari tergantung banyaknya pesanan.

3.2 Usulan
            Ada keterangan stock kaos yang tersedia. Contoh web E-Commerce adalah Printingkaos.com, salah satu web yang menyediakan jasa pembuatan kaos dan jaket.
            Di sisi lain sangat membantu masyarakat yang ingin membuat kaos personal ataupun perusahaan atau komunitas, namun di sisi lainnya web ini belum disertai dengan paduan cara order untuk customer baru dan belum adanya daftar stock kaos atau jaket yang ready atau out of stock serta belum ada cara untuk direct otomatis jika ingin transfer melalui internet banking serta layanan pelacakan nomer resi.

3.3 Minimum Require
            Untuk membuka website dibutuhkan koneksi internet pada komputer atau laptop. 
3.4 Prototype


Ini adalah contoh tampilan awal pada printing kaos.com , jika kita memasukan username dan password, tidak ada menandakan ada user yang login dan jika kita memasukkan username atau password salah pun tidak ada peringatan jika username dan password salah.

Ini adalah contoh tampilan yang telah diperbaiki, jika berhasil login, maka akan menampilkan menampilkan menu logout pada sisi kanan atas dan menu tambahan seperti account untuk menampilkan username, password, nama, alamat dan no tlp, resi untuk melihat list daftar pengiriman serta nomor resi (digunakan untuk pelacakan paket pengiriman), history untuk melihat daftar belanja user yang terdahulu serta invoice untuk melihat jumlah pembayaran yang dibayarkan oleh user.


Jika kita memasukkan username atau password yang salah, maka akan menapilkan peringatan *wrong username or password.

Daftar Pustaka



Jumat, 24 Oktober 2014

Pengaruh Telematika Terhadap Perkembangan E-Commerce


1.1 Pendahuluan


      Dengan perkembangan teknologi informasi saat ini, telah menciptakan banyak peluang bisnis baru yang transaksi-transaksi bisnis makin banyak dilakukan secara elektronika. Perkembangan internet yang cepat dan memberi pengaruh yang signifikan dalam segala aspek kehidupan, seperti jual-beli. Penggunaan internet tidak hanya terbatas pada pemanfaatan informasi yang dapat diakses melalui media internet, melainkan juga dapat digunakan sebagai sarana untuk melakukan transaksi perdagangan yang dikenal dengan istilah Eletronic Commerce atau E-Commerce.

   Berinteraksi, berkomunikasi bahkan melakukan perdagangan dengan orang dari seluruh dunia dengan cepat dan mudah. Beberapa tahun terakhir ini dengan begitu merebaknya media internet menyebabkan banyak perusahaan yang mulai mencoba menawarkan berbagai macam produknya menggunakan media ini. Dan salah satu manfaat dari keberadaan internet adalah sebagai media promosi suatu produk yang dionlinekan melalui internet yang dapat membawa keunutngan besar bagi pengusaha karena produknya di kenal di seluruh dunia.

    Keberadaan E-Commerce merupakan alternatif bisnis yang cukup menjanjikan untuk diterapkan pada saat ini, karena E-Commerce memberikan banyak kemudahan bagi kedua belah pihak, baik dari pihak penjual (merchant) maupun dari pihak pembeli (buyer) di dalam melakukan transaksi perdagangan. Dengan E-Commerce setiap transaksi tidak memerlukan pertemuan dalam tihap negoisasi. Oleh karena itu jaringan internet ini dapat menembus batas geografis dan teritorial.


1.2 Definisi Telematika

      Telematika adalah singkatan dari Telekomunikasi dan Informatika. Istilah telematika sering dipakai untuk berbagai macam bidang, sebagai contoh adalah:

  • Intergrasi antara sistem telekomunikasi dan informatika yang dinkenal sebagai Teknologi Komunikasi dan Informatika atau ICT (Information and Communications Technology). Secara lebih spesifik, ICT merupakan ilmu yang berkaitan dengan pengiriman, penerimaan dan penyimpanan informasi dengan menggunakan peralatan telekomunikasi.

  • Secara umum, istilah telematika dipakai juga untuk teknologi Sistem Navigasi/Penempatan Global atau GPS (Global Positioning System) sebagai bagian integral dari komputer dan teknologi komunikasi berpindah (mobile communication technology). Secara lebih spesifik, istilah telematika dipakai untuk bidang kendaraan dan lalu lintas (road vehicles dan vehicle telematics).


Jadi telematika itu sendiri dapat diartikan sebagai sistem jaringan komunikasi jarak jauh dengan teknologi informasi yang lebih mengacu kepada industri yang berhubungan dengan penggunaan komputer dalam sistem telekomunikasi. Salah satu contoh telematika yaitu internet.





1.3 Perkembangan Telematika

    Perkembangan telematika saat ini telah banyak mengalami kemajuan yang sangat pesat dengan banyaknya bidang yang memanfaatkan telematika seperti bidang telekomunikasi yang berfokus pada pertukaran data yang menjadi kebutuhan konsumen mereka seperti telekomunikasi lewat telepon, saluran televisi, radio dan media lainnya.

   Masyarakat pun bisa dengan mudah mengakses internet dari rumah maupun di kantor dengan jaringan broadband yang disediakan oleh bermacam-macam penyedia jasa internet. Murahnya jasa penyedia layanan internet pun menjadikan perkembangan telematika semakin cepat. Akses masyarakat terhadap internet pun semakin mudah, kini masyarakat Indonesia dapat dengan mudah mengakses internet kapan dan dimana saja, oleh karena itu mudahnya masyarakat mengakses internet pun mempengaruhi perkembangan E-Commerce saat ini.

1.4 Trend Telematika ke Depan

   Seiring berkembangnya gaya hidup manusia, tentunya menjadi salah satu faktor pendukung berkembangnya teknologi informasi. Kebutuhan akan informasi yang digunakan sebagai penunjang keputusan untuk masa depan. Sehingga menjadikan masyarakat dituntut untuk mengetahui informasi secara cepat dan tepat.

    Telematika cukup memberi warna tersendiri dalam perekonomian nasional. Ditandai dengan mulai maraknya sekelompok anak muda membangun bisnis baru menggunakan teknologi internet, maka Indonesia tak ketinggalan dalam booming E-Commerce.
Pembangunan sektor Telematika diyakini akan memengaruhi perkembangan sector-sektor lainnya. Sebagaimana diyakini oleh organisasi telekomunikasi dunia, ITU yang konsisten menyatakan bahwa dengan asumsi semua persyaratan terpenuhi, penambahan investasi sektor telekomunikasi sebesar 1% akan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 3%.


1.5 Prinsip Dasar Telekomunikasi

Telekomunikasi adalah teknik pengiriman atau penyampaian infomasi, dari suatu tempat ke tempat lain. Dalam kaitannya dengan 'Telekomunikasi' bentuk komunikasi jarak jauh dapat dibedakan atas tiga :
  • Komunikasi Satu Arah (Simplex). Dalam komunikasi satu arah (Simplex) pengirim dan penerima informasi tidak dapat menjalin komunikasi yang berkesinambungan melalui media yang sama. Contoh :Pager, televisi, dan radio.
  • Komunikasi Dua Arah (Duplex). Dalam komunikasi dua arah (Duplex) pengirim dan penerima informasi dapat menjalin komunikasi yang berkesinambungan melalui media yang sama. Contoh : Telepon dan VOIP.
  • Komunikasi Semi Dua Arah (Half Duplex). Dalam komunikasi semi dua arah (Half Duplex)pengirim dan penerima informsi berkomunikasi secara bergantian namun tetap berkesinambungan. Contoh :Handy Talkie, FAX, dan Chat Room




Masalah-masalah yang timbul pada telekomunikasi :
  • Masalah terminal
  • Masalah transmisi
  • Bagaimana menyambungkan terminal-terminal tersebut dan bagaimana mengontrol atau mengendalikan penyambungan dari terminal-terminal tersebut.


1.6 Pengertian E-Commerce

      E-Commerce adalah dimana dalam satu website yang menyediakan atau dapat melakukan transaksi secara online atau juga bisa merupakan suatu cara berbelanja atau berdagang secara online atau direct selling yang memanfaatkan fasilitas internet dimana terdapat website yang dapat menyediakan layanan “get and delive”. E-Commerce akan merubah semua kegiatan marketing dan juga sekaligus memangkas biaya-biaya operasional untuk kegiatan trading (perdagangan). Cara pembayaran pada E-Commerce adalah transfer antar bank melalui teller/atm/mobile banking/internet banking ataupun secara digital melalui account PayPal atau credit card.

    Dalam prakteknya, berbelanja di web memerlukan koneksi ke internet dan browser yang mendukung transaksi elektronik yang aman, seperti Microsoft Internet Explorer dan Netscape Navigator. Microsoft dan Netscape, bekerja sama dengan perusahaan kartu kredit (Visa dan MasterCard), serta perusahaan-perusahaan internet security (seperti VeriSign), telah membuat standar enkripsi khusus yang menyediakan jaminan keamananan 100% kepada pengguna credit cardnya yang menggunakan E-Commerce.

1.7 Istilah-istilah dalam E-Commerce
a. Digital atau electronic cash
Metoda yang memungkinkan seseorang untuk membeli barang atau jasa dengan cara mengirimkan nomor dari satu computer ke komputer yang lain.

b. Electronic checks
Pada saat ini sedang di ujicoba oleh CyberCash, sistem check electronic seperti PayNow akan mengambil uang dari account check di bank.

c. Micropayment
Transaksi dalam jumlah kecil antara beberapa ratus rupiah hingga puluhan ribu rupiah, misalnya untuk mengambil/mengakses grafik, game maupun informasi.

1.8 Contoh E-Commerce
a. Pembelian buku melalui online
b. Pembelian elektronik melalui online
c. Pembelian kendaraan melalui online
d. Pembelian pakaian melalui online




1.9 Contoh Web E-Commerce






Contoh web E-Commerce adalah Printingkaos.com, salah satu web yang menyediakan jasa pembuatan kaos dan jaket. Kebutuhan utama akan sandang dan selera masyarakat yang berbeda, membuat printingkaos menjalankan bisnisnya dengan menyediakan kaos dan jaket dengan berbagai macam jenis dan ukuran disertai desain yang diinginkan oleh customer yang tinggal mengupload di website tersebut.

Di sisi lain sangat membantu masyarakat yang ingin membuat kaos personal ataupun perusahaan atau komunitas, namun di sisi lainnya web ini belum disertai dengan paduan cara order untuk customer baru dan belum adanya daftar stock kaos atau jaket yang ready atau out of stock serta belum ada cara untuk direct otomatis jika ingin transfer serta layanan pelacakan nomer resi.


Daftar Pustaka


Kamis, 19 Juni 2014

Ayo Lawann !!!!



Di awal maret 2014, perdana mentri Turki, Recep Tayyip Erdogan, berkunjung ke kantor Google. Dia mencoba google car, mengenakan googleGlass , dan berjanji mendorong indistri digital dinegara yang ia pimpin sejak tahun 2013.  Karena itu menjadi ironis ketika kini Erdogan menjadi pemimpin yang aktif membelenggu kebebasan internet. Hal ini bisa dilihat dari aturan baru di Turki membolehkan pemerintah menutup sebuah situs tanpa keputusan pengadilan. Aturan itu juga memungkinkan pihak yang berwenang mengumpulkan informasi mengenai warganya di dunia maya. Tidak cuma itu, Erdogan juga sempat memblokir Twitter dan Youtube karena gerah dengan kicauan yang menyebut dirinya terlibat korupsi.

Kasus di Turki menjadi contoh semakin kuatnya keinginan para penguasa Negara untuk meregulasi dunia internet. Di Tiongkok, akses ke situs popular di dunia seperti Twitter dan Facebook telah lama diblokir. Di Rusia, pemerintah Putin menerapkan aturan yang kian keras terhadap situs berita. Indonesia pun sempat hebih ketika situs Vimeo diblokir atas nama pornografi.

Tidak heran jika muncul kekhawatiran tentang masa depan internet. Secara alami, internet adalah sarana demokratisasi yang mensejajarkan setiap orang dalam tngkat yang sama. Setiap orang dengan mudah menyuarakan pendapatnya, menyumbangkan idenya, dan mendiskusikannya dengan orang lain. Dari sifat dasar itulah, internet jadi gudang pengetahuan yang tidak ada habisnya dan terbuka bagi semua orang. 

Bergerak LAHH !!


Move On dari mantan itu bukan berarti ditunjukkan dari kita yg pamer punya pacar baru setelah doi, atau dgn ngebuang semua hal pemberian doi trus ngerobek-robek fotonya biar lupa, atau ada juga yg bener-bener berusaha keras buat lupain doi dr hidup lo. Guys, that's useless! Mau seberapa keras usaha lo buat lupain yg namanya 'mantan' tuh engga bakalan bisa. Karena gimanapun juga mereka adalah org yg pernah warnai hidup kita, pahit dan manis. Mereka yg bikin banyak kenangan buat kita. Nah kenangan itu udah terjadi dan bakal terus nyangkut dihati dan pikiran kita selamanya~ justru semakin lo nyoba buat ngelupain, ya semakin lo inget sama doi. Trus ada lg yg nunjukkin kalo udah bisa move on dr mantan dgn lgsg punya pcr baru. WHAT?! Dgn lo yg abis putus trus lgsg cecer sana sini buat cari pengganti yg cepet itu malah buat image lo ga bagus. Lagi juga hati itu gabisa bohong. Mau secepat apa lo punya penggantinya tapi kalo cerita yg lo buat lebih indah sama mantan lo jg tetep aja lo syg nya sama doi dan di kategorikan belom bisa move on! Hahaha.



·                     I Won't Do It 
Semua org pasti pas awal proses bilangnya 'gue gamau move on' alasannya; gue udah sayang banget sama dia. Cuma dia yg bisa bikin gue kayak gini...blablablah! Ada juga yg belom nyoba, udah bilang 'lagi juga gabakal bisa gue move on dr dia'. Hmmm,  dari hati lo aja udah pesimis dan bilang hal-hal yg selalu negatif yg bisa bikin pikiran lo negatif juga, gimana bisa lo mulai prosesnya? Niat dulu yg plg penting dari hati lo. Buat sugesti positif ke pikiran lo biar ada kemajuan ;)


·                     I Can't Do It
 Paling sering gue denger kata ini; Gue gabisa ngelakuinnya... gue ga bakal bisa! sama aja itu lo udah buat pikiran lo tersugesti negatif yg juga bikin lo gaada niat untuk berubah. Dengan elo yg bilang kayak gitu, yg seharusnya lo bisa ngejalaninnya, malah jadi beneran gabisa untuk move on. Inget loh, hati-hati sama apa yg lo ucapkan dan pikirkan. Itu bisa bener-bener ngebuat diri lo kayak senegatif apa yg lo pikir&bilang. Coba mulai sekarang lo ucapin 'Gue pasti bisa!' biar semua dimulai dr kata positif, dan semuanya jadi baik-baik aja. Susah dan butuh proses memang, semua org juga begitu ;)



·                     I Want Do It
Oke, mulai dari kata ini. 'Gue mau move on. Gue pengen gue bahagia dan lebih baik.' ahhh enak bgt yah denger kat-kata positif tuh bikin semangat! :D kata-kata itu yg gue maksut seharusnya lo bilang dan pikirkan dari awal. Kalo semua di awali dgn niat positif, Tuhan pasti bakal mambantu buat semuanya terasa mudah kok, asal ada kemauan.


·                      How Do I Do It?
"Malu bertanya, sesat dijalan" LOL hahaha. 'bagaimana gue ngelakuinnya yah?' hmm yap, itu mungkin bakal jadi pikiran ketika kita udah niat mau move on. Sebelumnya gue udah sebutin hal yg bukan seharusnya lo lakuin kalo mau MOVE ON, right? Intinya lo harus tetep terus berpositif thinking. Liat kedepan, lo mau jadi yg lebih baik dan bahagia dong yakaan pastinya? Ya itu cara pertamanyaberpositif thinking. Setelah lo udah nyemangatin pikiran dan hati lo dengan baik, lo bisa lakuin hal baik juga. Misalnya lo menyibukkan diri lo ke hal-hal yg menguntungkan atau bisa lo jadiin pengalaman. Fokus kemasa depan juga salah satu cara supaya lo ga terus terpuruk sama masa lalu lo yg lo anggap engga baik.JUST DO MORE POSITIVE THING.


·                      I'll Try To Do It!
GOOD! 'gue bakal nyoba lakuin itu' salah satu kalimat yg bisa bikin lo semangat juga. Kalo emang lo ngerasa capek dan ngerasa apa yg saat ini malah makin buat lo ga baik, lo memang bener-bener harus banget move on. Lo pasti bisa kok! Ga ada yg ga mungkin selama lo mau untuk mencoba. :D


·                       I Can Do It & I Will Do It
Lo bisa kok! Pasti! Percaya sama diri lo, kalo lo itu bisa jauh lebih baik dari sebelumnya, dan yakin kalo lo akan dan bisa ngelakuin hal baik. Inget aja semua butuh proses, ada yg prosesnya panjang. Ada juga yg prosesnya sebentar itu tergantung gimana niat dan usaha kitanya. So if u can do it, you're the winner! U're the best! Karena selama prosesnya pasti banyak bgt penghalang yg sempet bikin lo mikir gabisa atau mikir negatif lagi, wajar.. Itu tantangannya, Tuhan nguji sampe mana lo bisa ngadepin sebuah proses dengan kesabaran.


·                     Yes, I Did It!!!
HORRAAAAY!!! SELAMAT BUAT KALIAN YG UDAH NGELAWATIN PROSES YANG BUTUH BANYAK BANGET KESABARAN DAN KEMAUAN~^^ kalo lo udah yakin bener-bener 100% jauh lebih baik dan maju lebih jauh dari masa lalu lo, lo bakal ngerasa enteng dan nyaman banget ngejalanin semuanya. Tuhan itu adil kok, Dia engga tidur dan tau kalo manusianya punya niat baik, pasti akan diberi jalan keluar. Percaya sama diri lo dan yg Tuhan berikan pasti itu yg terbaik.


Terkadang kita suka kesel karena sakit hati banget saat orang yg kita sayang harus kita lepaskan dari hidup kita. Ada yg dgn cara menyakiti hati begitu dalam, ada juga yg caranya baik tapi tetep aja kita sulit merelakannya. Tapi yakin deh, Tuhan sebenernya sayang bgt loh sama kita. Ketika org yg kita sayang nyakitin kita, tapi kita maksain diri utk tetep bertahan, Tuhan tuh gak tega sama kita. Tuhan mengerti sama apa yg kita rasakan. Jadi saat si dia meminta utk pergi dr sisi lo, biarkan aja. Karena sebenrenya Tuhan udah ngusir dia dr hidup lo, supaya lo gak terus tertekan lagi.. Engga terus bertahan sama orang yg salah. Percaya deh, kalo lo anggap org itu sebuah emas tapi lo kehilangan dia, Tuhan udah nyiapin sebuah berlian yg lebih lebih buat lo suatu saat nanti. Ambil sisi positifnya ketika lo di uji sama yg Maha Kuasa.

Tulisan Yang terinspirasi dari PACAR

Apa sih Fangirl itu? 
Bisa dibilang, itu adalah sebutan untuk seseorang yang mengidolakan public figur. Fan yang maksudnya adalah seorang fans, dan girl itu ditujukan ke perempuan (fans wanita). Ada juga sebutan Fanboy yang ditujukan untuk fans pria.
Saya ambil contoh dari pengalaman saya sebagai Fangirl  yang mengarah ke Idola Korea. Sebagai fans, pastinya banyak melakukan hal yang berkaitan dengan idolanya. Seperti salah satunya, menonton konser musiknya, datang ke acara fan-meet sang idola, selalu update tentang apa yang dilakukan idola, bahkan hafal betul kegiatan dan bagaimana kehidupan sang idola diluar tanggung jawabnya sebagai entertainer.
Yang namanya idola, pasti tak hanya memiliki banyak fans, tapi pasti juga memiliki beberapa kumpulan orang yang tidak suka atau menolak yang sering disebut 'Haters'. Bagaimanapun, seorang Fangirls tak akan bisa menghalangi adanya Haters yang selalu berusaha menjatuhkan idolanya. Karena terkadang, apa yang dikatakan Haters sekalipun menjatuhkan, tapi ada benarnya juga dan biasanya dijadikan introspeksi diri untuk sang idola.
Seorang yang diidolakan harus bisa menerima berbagai kritik walau tidak ingin diterimanya. Maka dari itu seorang Fangirl yang pastinya selalu mendukung atau men-support sang idola apapun yang diterimanya.

Fangirl yang saya tahu, ada dua macam. Fangirl yang menggilai hingga terobsesi kepada idolanya, danFangirl yang mendukung apapun tanpa menganggu privasi sang idola. Biasanya Fangirl yang menggilai atau sampai terobsesi kepada sang idola, mereka berani melakukan apapun demi memasuki kehidupan idolanya. Sekecil dan serahasia apapun yang dilakukan idolanya, mereka akan terus mengikuti dan mencari tahu. Terkadang para idola pun merasa risih atau kesal dengan keberadaan para Sasaeng-fansini (sebutan untuk seseorang/kelompok orang korea yang sangat menggilai idolanya). Sesuka atau secintanya apapun kita sebagai fans, setidaknya harus menghargai privasi/urusan idolanya. ParaSasaeng ini saking terobsesinya kepada idola, kemanapun dan sejauh apapun sang idola pergi, mereka pasti menguntit. Istilahnya 'apa sih yang mereka tidak tahu tentang sang idola'.
Sedangkan Fangirl yang baik itu hanya mendukung, mensupport terhadap apapun yang dilakukan idolanya. Karena menjadi seorang Idola, pastinya membutuhkan dorongan yang positif dari orang-orang yang mencintainya, bukan yang berusaha mengetahui hak privasinya. Tanpa Fangirl, seorang idola bukanlah apa-apa. Karena itu juga sang idola harus selalu berusaha keras membuat hal positif agar para fans tidak melepaskan dan semakin mendukungnya.

Rabu, 18 Juni 2014

Ponsel Pintar


Ponsel Pintar
Ponsel pintar atau yang biasa disebut sekarang Smartphone. Smartphone, tablet, dan kini phablet gabungan antara Ponsel dan Tablet, perangkat yang dulu hanya berstatus pelengkap sekarang justru menjadi kebutuhan utama. Agak sulit rasanya melihat masyarakat urban bisa lepas dari gadget-gadget tersebut dalam kehidupan sehari-hari. Tua , muda, bahkan anak-anak sudah mengenal sejak masih balita. Wajar kita kemudian generasi sekarang, generasi yang selalu ingin terhubung ke internet.
Kita  sudah mengenal perangkat mobile ketika telpon seluler (ponsel) mulai masuk ke Indonesia di era 90-an. Kala itu, terjadi karena peralihan cepat dari perangkat mobile generasi sebelumnya,  pager. Tak sampai 1 dekade, ponsel berhasil menggusur pager dan menjadi primadona baru dalam industry telekomunikasi. Harga satu unit ponsel dan starter pack SIM card yang pada awalnya sangat mahal. Lambat laun semakin terjangkau harganya.

Setelah sukses menggusur pager dan kemudian fixed telephone (telepon kabel ), teknologi ponsel terus berkembang hingga muncul spesies baru yang disebut ponsel pintar atau smartphone. Sejarah mencatat, IBM lah salah satu perusahaan yang memarkan smartphone bernama ibm simon di ajang COMDEX 1992. Namun, kita juga tidak bisa melupakan Nokia 9000 communicator sebagai smartphone yang paling prestesius dan tersukses pada masanya. Perkembangan smartphone semakin eksplosi setelah apple merilis iPhone generasi pertama pada tahun 2007 dan Android diperkenalkan sebagai mobile OS yang bersifat OpenSource pada 2008.

Belum lagi smartphone benar-benar membuat feature-phone punah, muncul lagi yang namanya tablet PC., perangkat mobile dengan layar 7-10 inci yang juga menggunakan mobile OS. Dan baru-baru ini mucul juga spesies ponsel baru yang disebut Phablet (gabungan dari smartphone dan tablet) dengan dimensi layar 5,1-6,9 inci. Yang patut dicermati adalah perkembangan adalah perkembangan hardware di setiap gadget tersebut selama 2 tahun terkhir. Pasalnya semakin banyak smartphone , phablet, maupun tablet yang menawarkan spesifikasi yang tinggi mulai dari Ram, Prosesor, hingga graphics processing unit (GPU).
Perkembangan itu membuat vendor PC terterik untuk terjun ke industri ke pasr perangkat mobile. Nama-nama besar seperti asus, acer, dan Lenovo telah mempunyai lini bisini khusus perangkat mobile. Fenomena ini mau tak mau mendorong intel sebagai produsen prosesor terbesar untuk PC dan Notebook, untuk mengikuti tren yang sedang berkembang. Meski terbilang paling akhir memasuki kancah persaingan mobile, intel tetap percaya diri. Kehadiran intel saja sudah cukup menjadikan tahun 2014 sebagai tahun mobile. Satu hal lagi yang akan membuat tahun ini sebagai yahun mobile adlah kehadiran 4G LTE. Setelah internux  merilis produk mobile  Wi-Fi bernama Bolt pada November lalu, harapan terhadap akses  wireless broadbrand internet yang lebih andal melambung. Jika layanannya sudah dinikmati, semakin sempurnalah tahun ini sebagai Tahun Mobile  

S E L F I E ..... :D


Selfie ….
Siapa yang tidak mengenal kata selfie ini, bagi yang suka berfoto-foto ria pasti mengenal istilah selfie ini. Saat ini selfie merupakan salah satu fenomena yang paling digemari dan mungkin yang paling fenomenal dalam belakangan tahun ini. Menurut berita yang saya ketahui saat ini saking fenomenalnya istilah selfie ini, Oxford Dictionaries mensahkan sebagai kata yang paling popular tahun 2014 ini atau World of the year, itu berita yang saya ketahui sebelumnya. Mesin pencari yahoo memperkirakan ada sekitar 880 miliar foto akan diunggah pada tahun 2014 ini.

Lalu apakah yang disebut selfie itu sendiri. Selfie adalah kependekan dari SelfPortrait yang artinya foto hasil memotret diri sendiri dan biasanya menggunakan kamera atau juga ponsel pintar yang kemudian diunggah ke jejaring sosial. Selfie bukan fenomena yang baru sama sekali. Selfie pertama kali dilakukan oleh Robert Cornelius tahun 1839 dan diyakini sebagai selfie pertama di dunia “itu yang saya tahu dari google :D”.
Sejarah juga mencatat saat era kamera Polaroid menjadi salah satu tren pada 1970an, seniman pop-art  andy Warhol juga pernah melakukan selfie. Kini diera digital, foto-foto selfie beredar luas dan seringakali dijadikan sampul atau fotoprofil seseorang dalam akun jejaring sosialnya. Orang-orang dengan kebutuhan citra sosial seperti itu memang ada tetapi yang terbanyak masih pada kategori hanya ingin mengekspresikan diri. Nah… bagaimana cara mengekspresikan diri tentulah setiap orang berbeda-beda. Ad ingin terlihat sibuk, terlihat penting, terlihat lucu-lucuan yaitu dengan ekspresi wajah jeleknya atau juga wajah sok imutnya :D
ini ya salah satu foto selfie muka sok jelek saya

Semua berpeluang pada kebutuhan pribadi masing-masing, yang jelas selfie dan gajet sudah menjadi gaya hidup masyarakat urban metropolitan seperti JAKARTA !!..

Sabtu, 26 April 2014

kalimat deduktif dan kalimat induktif



Paragraf dapat dikelompokan menjadi beberapa jenis . Jenis berdasarkan letak kalimat utama terdiri atas paragraf deduktif dan pragraf induktif.

Kalimat deduktif 

Kalimat deduktif adalah paragraf yang kalimat utamanya terletak di awal paragaraf dan dilengkapi dengan kalimat penjelas sebagai pelengkapnya. Paragraf ini diawali dengan pernyataan umum dan disusul dengan penjelasan umum. Istilah deduktif berarti bersifat deduksi. Paragraf deduktif adalah paragraf yang dimulai dari pernyataan yang bersifat umum, kemudian diturunkan atau dikembangkan dengan menggunakan pernyataan-pernyataan yang bersifat khusus. Pernyataan yang bersifat khusus itu bisa berupa penjelasan, rincian, contoh-contoh, atau bukti-buktinya. Karena paragraf itu dikembangkan dari pernyataan umum dengan mengemukakan pernyataan-pernyataan khusus, dapatlah dikatakan bahwa penalaran paragraf deduktif itu berjalan dari umum ke khusus.

Kalimat induktif
Kaliamt induktif adalah kalimat yang dimulai mengemukakan hal-hal yang khusus kemudian diakhiri dengan kesimpulan yang umum. Gagasan utama terletak pada akhir kalimat. Ciri-ciri kalimat induktif adalah bisa berupa pendapat, pernyataan, definisi dan kesimpulan letaknya diakhir paragraph.

Salah satu contoh paragraf contoh kalimat deduktif  :

Frustasi terjadi jika seseorang terhalang oleh suatu haldalam mencapai tujuan, kebutuhan, keinginan, pengharapan, atau tindakan. Agresi merupakan salah satu cara berespons terhadap frustasi. Remaja miskin yang nakal adalah akibat frustasi yang berhbungan dengan banyaknya waktu menganggur, keuangan yang pas-pasan, dan adanya kebutuhan yang harus segera terpenuhi tetapi sulit sekali tercapai. Akibatnya, mereka menjadi mudah marah dan berprilaku agresif.
 Kalimat utama dalam kalimat ini terletak pada awal pragraf. Hal yang menjadi pikiran utama dalam paragraf tersebut adalah frustasi sebagai penyebab agrresi. Kalimat-kalimat selanjutnya kemudian bertugas sebagai penjelas dengan mendukung kalimat pertama.

referensi :
1. Modul excellent, Bahan Ajar, Penunjang Metode Pembelajar Aktif Bahasa Indonesia.
2. http://ikemurwanti.blogspot.com/2013/01/paragraf-induktif-dan-deduktif.html
3. http://wahyubudiutami.blogspot.com/2012/01/kalimat-deduktif-dan-induktif.html